Intip 3 Pilihan Mobil Keluarga yang Ramah Bahan Bakar
Pilihan mobil keluarga memang sangat beragam, tetapi manakah yang jadi favorit di Indonesia?
Banyaknya jumlah keluarga menengah di Indonesia membuat kebutuhan akan mobil keluarga semakin meningkat. Maka, produsen mobil tengah berlomba-lomba untuk menciptakan mobil keluarga yang terbaik untuk semua kalangan.
Jika Anda sedang berniat untuk mulai cicilan mobil baru untuk keluarga, deretan mobil di bawah ini layak dipertimbangkan.
1.Toyota All New Avanza
Siapa yang tidak kenal dengan sebutan “mobil sejuta umat ini? Wajar sekali memang jika banyak orang yang menggunakan Avanza, nyatanya kualitaslah yang berbicara. All New Avanza memiliki dua pilihan mesin yaitu 1300 cc dan 1500 cc dengan tangki bensin yang cukup besar, yakni 43 liter.
Mobil ini memiliki fitur entertainment New 9 Inch Dynamic Audio Head Unit yang dapat tersambung dengan Bluetooth, radio, dan USB. Salah satu fitur unggulan dari All New Avanza adalah sistem keamanannya. MPV ini memiliki Vehicle Stability Control, Hill Start Assist, Anti-lock Braking System, Electronic Fitur Brake Distribution, dan juga Brake Assist.
2.Honda New Mobilio
Setelah kesuksesan Honda Mobilio, kini Honda mengembangkan MPV 1500cc ini dengan lebih baik lagi. Honda New Mobilio memiliki desain eksterior yang sleek dan interior yang dinamis. Dengan kapasitas 7-seater, Honda New Mobilio mempunyai ruang bagasi yang cukup luas dan bisa menyimpan banyak barang saat bepergian.
Salah satu fitur unik yang ada di mobil ini adalah Electric Power Steering (EPS) yang mampu meringankan beban tangan pengemudi saat memutar setir. Tak hanya itu, fitur Eco Indicatornya juga unggulan, karena bisa menunjukkan apakah Anda sudah menerapkan cara mengemudi yang hemat bahan bakar. Berbicara soal sistem keamanan, Honda New Mobilio memiliki airbag dengan pengereman ABS dan EBD.
3.Mitsubishi Xpander
Mobil dengan kapasitas 7-seater ini kadang sering dianggap sebagai kategori SUV lantaran bodinya yang cukup besar. Padahal mobil ini masuk ke dalam kategori MPV. Xpander kerap dianggap SUV karena ia memiliki ground clearance yang cukup tinggi. Jika melongok ke arah mesin, Mitsubishi Xpander memiliki kombinasi mesin MIVEC 1,5 L sehingga nyaman dan masih tergolong hemat.
Fitur-fitur yang tersemat di dalamnya cukup banyak, mulai dari rem Anti-lock Braking System, auto door relock system yang akan mengunci otomatis setelah 30 detik pintu ditutup, headlight auto off function, Reinforced Impact Safety Evolution body, dan lane change turn signal system. Semua fitur ini bisa Anda dapatkan di Mitsubishi Xpander.
Jika Anda ingin melakukan kredit mobil dengan aman dan benar, pastikan perusahaan leasing tersebut memiliki kredibilitas baik dan bisa dipercaya. Kini sudah banyak perusahaan leasing yang menawarkan jasa terbaik, salah satunya adalah SEVA.
Platform pembiayaan dari Astra ini dapat membantu Anda untuk membeli mobil dengan cara mudah dan nyaman secara finansial, baik untuk mobil baru maupun over kredit. Tak hanya itu, Anda pun bisa membeli mobil secara online melalui website SEVA. Cukup ikuti saja langkah-langkahnya, Anda bisa mendapatkan mobil yang diinginkan.
Kemudahan membeli mobil juga didukung dengan fitur Instant Approval yang dapat membantu Anda untuk terlebih dahulu memeriksa kondisi finansial sebelum memberikan pilihan mobil baru yang sesuai kemampuan. Fitur ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan finansial yang lebih untuk Anda di masa depan hingga mobil yang dibeli dapat dimiliki sepenuhnya.
Yuk, beli mobil yang jelas hanya di SEVA. Tentukan pilihanmu mulai dari sekarang, Jika Nanti takutnya stok mobil yang anda inginkan bakal habis di ambil orang.
Post a Comment for "Intip 3 Pilihan Mobil Keluarga yang Ramah Bahan Bakar"
Salam perkenalan