Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

7 Situs yang disediakan buat mencari file aplikasi Android

Konten [Tampil]
7 situs pencari apk

Handphone android milik anda terkadang diizinkan untuk menginstal aplikasi dari berbagai macam sumber yang " tidak langsung dari Google play ". Sistem ini sangat memudahkan pengguna handphone android dalam menginstal berbagai macam aplikasi di dalamnya.

Untuk mengambil mentahan aplikasi android di internet sebenarnya banyak sekali situs yang menyediakan berbagai macam file aplikasi dalam berbagai versi. Hal ini sangat memudahkan para pengguna android untuk mendownload berbagai macam file di beberapa situs tertentu.

Situs yang menyediakan file aplikasi mentahan android sangat banyak beredar di internet, hanya saja kami sarankan kepada anda jika ingin mencari beberapa file di internet untuk handphone android sebaiknya memilih situs yang memang benar-benar sumbernya dari google play store atau paling tidak banyak orang yang merekomendasikan situs tersebut.

Takutnya pada saat menginstal salah satu aplikasi mentahan yang anda dapatkan dari situs internet, dalam aplikasinya sudah di edit dan di tambahkan berbagai file trojan yang mungkin bisa mengambil dan melacak ponsel tersebut.

Intinya anda perlu hati-hati dalam menginstal file aplikasi android dari pihak ketiga, Jika ada hal yang mencurigakan dan mengakibatkan handphone anda bermasalah, segera copot atau uninstal aplikasi tersebut sebelum permasalahan nya lebih panjang lagi.

Berikut ini ada 7 Situs yang kami rekomendasikan kepada anda dalam menemukan berbagai macam aplikasi file android:

1. APK Mirror


Merupakan salah satu situs yang menyediakan berbagai macam file apk yang diperuntukkan buat handphone android. Situs ini memiliki sistem dan aplikasi yang gratis maupun aplikasi modif, Sehingga anda bisa mengunduhnya dan mengambil aplikasinya secara bebas, silahkan pilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan anda.

Dengan demikian situs APK Mirror ini bisa menjadi jalan alternatif untuk menemukan berbagai macam aplikasi mentahan dari pihak ketiga selain di google play store. 

2. Softonic


Merupakan salah satu situs yang menyediakan berbagai macam aplikasi juga, mulai dari gambar, aplikasi windows sih kebanyakannya. Namun situs ini terbilang cukup lengkap koleksinya, apabila anda memerlukan mentahan aplikasi windows maka anda bisa mengunjungi situs softonic.

Selain itu anda pasti bakal di arahkan ke halaman awal ( beranda ) Situs softonic yang isinya ada beragam aplikasi yang siap dipasang pada windows maupun mac OS.

3. APKPure


Merupakan salah satu situs yang menyediakan berbagai macam aplikasi android dari pihak ketiga dalam bentuk format " APK " situs ini banyak sekali aplikasi di dalamnya, dan merupakan tergolong salah satu situs yang baru saja populer.

Untuk mengunduh aplikasi dalam bentuk " APK " ada dua pilihan, yang pertama anda bisa menggunakan dan bisa mengunduh aplikasi " APK " melalui langsung web nya dimanapun anda bisa mengunduh aplikasi pihak ketiganya.

Kedua anda bisa menginstal aplikasi resminya " APKPure " Tampilannya mungkin aga sederhana cuma fungsinya sama seperti Play store lala - ala lokalan sih dia.

4.Aptoide


Merupakan salah satu situs yang menyediakan berbagai macam aplikasi mentahan file android juga sih, Aptoide ini memiliki berbagai macam aplikasi android. Bahkan hampir sama dengan google play.

Aptoide bisa anda operasikan baik melalui web online tanpa menggunakan aplikasi, dan Menggunakan aplikasi android " Aptoide ". Keduanya memiliki kesamaan yaitu sama-sama bisa mengambil aplikasi berbasis android yang mana format file nya biasanya sih " APK ".

5. F-Droid


F-droid ini salah satu situs yang menyediakan berbagai macam file jenis " APK " juga sih, surganya para pengguna android, karena dalamnya banyak sekali aplikasi.

Namun F-Droid memiliki keunggulan di bidang aplikasi, jauh sebelum situs ini mendunia, F-droid tetap akan konsisten untuk tidak akan mengupload atau membagikan aplikasi bajakan kepada pengguna. Mereka resmi dan legal.

Anda bisa menyalin dan meminta berbagai macam aplikasi yang dikirim dan didapatkan dari situs F-droid. 

6.Happy Mod


Happy mod ini merupakan salah satu aplikasi yang banyak sekali menyediakan game " Mod " atau game modifikasi untuk pengguna handphone android. jika menggunakan aplikasi happy mod maka anda bisa menemukan berbagai macam aplikasi game modded dari versi aslinya.

Tetapi aplikasi atau game mod tersebut masih cukup bagus dan layak untuk dimainkan. Juga anda akan menemukan aplikasi lain yang mungkin anda sukai dalam aplikasi hape modded ini.

Jika berkenan silahkan aplikasi happy mod instal di android anda masing - masing, sehingga bisa dinikmati pada saat santai dan dalam posisi perlu main game.

7. Mobogenie


Merupakan salah satu situs yang ada di laptop atau smartphone anda, dalamnya memiliki gudang aplikasi dan game yang sangat banyak sekali. Baik game populer maupun game yang kurang dikenal.

Aplikasi dan game sangat mudah sekali anda temukan di aplikasi ini, sehingga kami merekomendasikan anda untuk menginstal aplikasi mobogenie, sehingga pada saat mencari game dalam bentuk apk maka tinggal buka saja mobogenie.


Cukup 7 situs saja yang disediakan untuk mencari berbagai macam file jenis " APK " buat ponsel android yang baru saja beli.  Semoga rezekinya makin lancar, dan selalu bahagia. mudah mudahan pula pembaca setia manyasah ilmu terus berkembang dan setia disini.

Post a Comment for "7 Situs yang disediakan buat mencari file aplikasi Android"