4th Anniv Female Blogger BJM
Di masa pandemi-new normal seperti sekarang, banyak hal yang berubah. Termasuk, acara ulang tahun yang darinya bisa offline berkumpul bersama, menjadi sebatas via zoom. Tapi, bukan berarti ulang tahun Komunitas Blogger Perempuan via zoom tidak meriah bukan?
Tidak terasa, Female Blogger of Banjarmasin, sebuah komunitas blogger perempuan di Banjarmasin, telah menginjak usia yang ke empat tahun di tanggal 6 oktober kemarin.
Meskipun ulang tahun dilaksanakan via zoom karena acara offline tidak memungkinkan, acaranya sendiri tetap berlangsung meriah. 4th Anniversary Female Blogger Banjarmasin kali ini bertemakan Unstoppable Creation yang bermakna:
walaupun dalam masa pandemi, Female Blogger of Banjarmasin tetap berkreasi dalam memberikan informasi sebagai bentuk dukungan melawan pandemi
Ada Apa Saja?
Bertabur Hadiah dari Berbagai Pihak
Acara ulang tahun female blogger of Banjarmasin ini begitu bertabur hadiah plus di sponspori oleh berbagai pihak loh. Yaitu Mirabella Cosmetics, Gloskin Banjarmasin, Fave Hotel Banjarmasin, Clean Well Banjarmasin, Tupperware Palma Tika Raya, Kebabblasan, Bed and Breakfast, Ambeer.Le Hijab, 57 Kitchen, serta Media Partner My Radio Banjarmasin.
Hadiah nya?
Female Blogger of Banjarmasin kali ini menabur hadiah nya tidak main-main. Ada lomba blog berhadiah jutaan rupiah, lomba caption terbaik dengan hadiah yang menarik, beberapa produk dari sponsor plus voucher seperti menginap di hotel dan perawatan di klinik kecantikan juga diberikan oleh mereka. Total hadiah nya sendiri 14 juta rupiah. Kurang keren apalagi ini :D
Pemateri nya Siapa Aja?
Acara ulang tahun via zoom ini diselenggarakan pada hari minggu, tanggal 11 Oktober 2020, dari jam 09.30 WITA sampai 13.00 WITA. Kenapa diselenggarakan hari minggu, bukan tepat pada tanggal ulang tahunnya Female Blogger of Banjarmasin? Karena menyesuaikan jadwal sama beberapa member yang mempunyai kesibukan dari senin sampai sabtu. Contohnya aku yang kerja dari senin-sampai sabtu, jadi cuma punya waktu di hari minggu :D
Karena ini acara ulang tahun Komunitas Blogger Perempuan, tidak lengkap kalau tidak diisi dengan materi yang mendukung para blogger untuk menambah skill. Untuk pemateri acara sendiri diisi oleh dua orang yang kompeten di bidangnya nih.
Ada mas Irwin Ardiyanto (masirwin.com) sebagai Founder & Owner Tangerang Digital. Beliau sendiri mengisi materi tentang pelatihan fundamental Seo On Page.
Mas Irwin Ardiyanto (source: WAG FBB) |
Kemudian ada mas Niko Julius sebagai Founder dari nikojulius.com, pengusaha muda sekaligus online entrepreneur. Beliau mengisi materi tentang pelatihan optimalisasi instagram untuk influencer/blogger/reviewer.
Mas Niko Julius (source: WAG FBB) |
(izin bernafas dulu)
Jujur, pas kemarin live zoom banyak banget kendala nya pada diriku. Kamera nya enggak mau nyala lah, sampai aplikasi zoom nya "keluar" sendiri (maklum lah handphone aku masih kentang sih hehe). Untungnya semuanya bisa teratasi dengan sesegera mungkin. Masalahnya kalau kelamaan “menghilang sementara” selama zoom class, yang ada aku ketinggalan ilmu yang mahal ini 😁
Post a Comment for "4th Anniv Female Blogger BJM"
Salam perkenalan