Regazza Blush On (Review)
Konten [Tampil]
Manyasah ilmu - Sriw_sw |
Nah kali ini mereka mengeluarkan series makeupnya. Kali ini aku mau review tentang blush on nya. apakah aku akan suka atau B aja? hmmmm..
Regazza Blush On dengan warna yang halus dan mengandung formulasi unik, menutup kulit yang yang gelap dan membuat kulit tampak halus dan lembut. Memberikan kesan efek makeup yang sempurna serta kulit yang indah, bersinar, dan berkilau.
Pilihan Shadenya, yang aku pakai disini yang shade 04 |
Ingredients: Talc, Mica, Tridecyl Trimellitate, Silica, Nylon-12, Polymethyl Methacrylate, Diisostearyl Malate, Boron, Nitride, Hydrogenated Polyisobutene, Alumina, Glycerin, Phenoxyethanol, Propylparaben.
Regazza Blush On ini packagingnya warna merah tanpa kaca, namun tutupnya transparan jadi kita bisa lihat shadenya.
Ok, Ok, Mari kutunjukkan packaging aslinya
kotaknya begini |
nah begini packagingnya |
Packagingna seperti yang kalian lihat tadi, bentuknya bulat mini gemes gitu. karena yang kupunya shade 04 warnanya soft peach gitu loh.
Swatch, Please...
swatch di jari |
swatch di punggung tangan |
Menurut aku Blush On Regazza ini pigmentasinya sheer banget, namun ada glitter-glitternya. Jadi kesannya ini lebih cocok untuk dijadikan highliter yang ringan, untuk blush on warnanya terlalu ringan keluarnya. tapi siapa tau kalo pake shade yang lain pigmentasi warnanya lebih keluar. karena harganya sekitar 45k sesuai sih sama harganya. hehe.
Agar Blush On nya tetap terpakai, aku menggunakan urutan pemakaian nya seperti berikut: CC Cushion - Blush on yang lain - compact powder - baru dipake Regazza Blush On untuk efek highliter yang ringan. Hasilnya jauh lebih baik.
Intinya sih kalau menurut aku, blush on ini lebih baik dipadukan dengan blush on yang lain biar lebih cetar.
sekian dlu ya reviewnya ^^
Post a Comment for "Regazza Blush On (Review)"
Salam perkenalan