warna lipstick paling terfavorit 2019
Konten [Tampil]
pic by Beauty Bay |
Kayaknya hampir semua wanita menyukai lipstick sampai-sampai kayaknya ga nisa keluar rumah kalo ga pake lipstick hehe. oleh karena itu, aku mau membahas tentang warna-warna lipstick apa yang kira-kira bakal disukai di tahun 2019 sesuai ratingnya gitu. tapi ini pendapat aku ya, bukan pendapat para ahli per-lipstick-an :p
1. Warna Lipstick yang Bernuansa Nude
by Pinterest |
Warna nude sepertinya bakal tetap menjadi juara di tahun 2019. karena warna-warna ini termasuk warna yang cocok untuk hampir semua situasi karena bisa dipakai langsung atau di mix bahkan dijadikan ombre. konon katanya yag menyukai warna nude ini termasuk mempunyai kepribadian yang menyenangkan dan tulus. kalau kalian tidak pede memakai warna nude polosan toh bisa di jadikan base untuk diombre, dijamin hasilnya bakal cantik kok.
2. Warna Lipstick yang Bernuansa Peach
via Blibli.com |
Warna peach juga bisa menjadi yang terfavorit karena warnanya ceria. warna-warna peach juga secara tidak langsung akan melambangkan kehangatan dan energi positif untuk kamu sendiri dan juga untuk orang disekitar kamu. makanya gak heran juga banyak artis korea yang pake listick atau liptint yang berwarna peach soalnya bikin penampilan fresh seketika.
3. Warna Lipstick yang Bernuansa Merah
by bukalapak.com |
Merah berarti keberanian. sampai-sampai bendera negara kita pun ada warna merahnya. warna merah memang tiada matinya sejak zaman dulu kala. Merah melambangkan sosok yang berani dan seksi (no no jangan mikir yang aneh-aneh dulu). biasanya kalo malas dandan tapi pengen tetap tampil wow ya tinggal pake lipstick merah dan ready to go! atau kalo lagi butuh suntikan rasa percaya diri tinggal pake lipstick warna merah untuk mem-boost rasa percaya diri tersebut.
4. Warna Lipstick yang Bernuansa Pink
via BestProducts.com |
Siapa disini yang menyukai warna pink? hehe. warna pink memang terlihat manis dan penuh cinta, namun tidak semua orang juga cocok dengan warna pink. meskipun begitu, warna pink dikenal dengan pribadi yang malu-malu. jika ingin memilih warna pink, pastikan warnanya cocok dengan undertone kulit kamu sehingga pas dipake tidak terkesan gonjreng
5. Warna Lipstick yang Bernuansa Ungu
via CewekBanget.ID - Grid.ID |
itu tadi kelima warna yang bakal tetap eksis di tahun 2019. Ga pake lipstick rasanya ogah ah mau jalan-jalan :p
Post a Comment for "warna lipstick paling terfavorit 2019"
Salam perkenalan